F_KP5: Mengaplikasin Multimedia Pembelajaran


RESUME MODUL F_PEDAGOGIK_KP5
Nama             : Uci Potale
Keahlian       : Multimedia
KP                  : 5
Materi             : Mengaplikasikan Multimedia Pembelajaran

Setelah memahami materi, guru atau peserta dapat mengaplikasikan multimedia pembelajaran dan dapat memenuhi capaian indikator kompetensi pemebelajaran yaitu mampu memilih pembelajaran berbasis multimedia dan mampu mengaplikasikan multimedia berbasis web.

SEPERTI APA PEMBELAJARAN BERBASIS MULTIMEDIA ?

Multimedia merupakan perpaduan antara berbagai media yang berupa teks, gambar, grafik, sound, animasi, video, interaksi, dll. Yang telah dikemas menjadi file digital (komputerisasi) dan digunakan untuk menyampaikan pesan kepada publik.



1.    MULTIMEDIA PEMBELAJARAN


Rossi dan Breidle (1966), mengemukakan media pembelajaran adalah seluruh alat dan bahan yang dapat dipakai untuk tujuan pendidikan, seperi radio, televisi, buku, koran, majalah, wirless dan sebagainya.



Multimedia terbagi menjadi dua kategori, yaitu multimedia linier dan multimedia interaktif dan memanfaatkan aneka sumber belajar.


Kategori Multimedia


 
Menurut Asyhar (2011) Penggunaan media dalam pembelajaran sangat membantu meningkatkan keefektifan proses pembelajaran dan penyampaian pesan, sehingga dibutuhkan prinsip dalam pemilihan media.





Prinsip Pemilihan Media

Dalam usaha memanfaatkan media sebagai alat bantu, Erdgar Dale (Surya Dharma, 2012) mengadakan klasifikasi pengalaman dari tingkat yang paling kongkret ke tingkatan yang paling abstrak. Klasifikasi tersebut kemudian dikenal dengan nama kerucut pengalaman (cone of experience) seperti pada gambar.
 




Gambar:  Kerucut Pengalaman Dale Erdgar (Asyhar, 2011)
Kerucut pengalaman

1.    MODEL-MODEL PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN

      A.   Bentuk Pengembangan
Menurut Rusman (2005) bentuk-bentuk pengembangan pemanfaatan multimedia interaktif berbasis komputer dalam pembelajaran dapat berupa model drill, tutorial, simulation dan games.

      B.   Tahapan pengembangan
Pustekkom (2007) mengemukakan beberapa tahapan dalam pengembangan multimedia pembelajaran, yaitu:
 
1.    APLIKASI MODEL TUTORIAL DALAM MENGELOLAH KELAS



Tutorial dalam program pembelajaran berbasis komputer ditujukan sebagai pengganti sumber belajar yang proses pembelajarannya diberikan melalui teks, grafik, animasi, audio yang tampak pada monitor yang menyediakan pengorganisasian materi dan soal-soal latihan serta pemecahan masalah



Pada tahap proses produksi program tutorial, tahapan yang diperhatikan sebagai berikut
1.    Penyajian Informasi (Presentation Of Information)
2.    Panjang teks penyajian (length of text presentation)
3.    Grafik dan animasi, pembuatan grafik dan animasi dalam program yang dibuat ditujukan untuk memenuhi pemahaman peserta didik terhadap materi dan fokus informasi pada materi yang disajikan.
4.    Warna dan penggunaannya, warna yang sesuai sangat berhubungan dengan presentasi grafik berguna untuk menarik perhatian dan memfokuskan peserta didik.
5.    Penggunaan petunjuk, untuk memandu peserta didik dan memberikan arahan tentang apa yang harus dilakukan peserta didik.
6.    Pertanyaan dan Jawaban (Question Of Respones)
7.    Penilaian Respon (Judging Of Respones)
8.    Pemberian Balikan (Providing Feedback About Respones)
9.    Pengulangan (Remediation)
10. Segmen Pengaturan Pelajaran (Sequencing Lesson Segment)
11. Penutup (Closing),


1             3.    MENGEMBANGKAN APLIKASI MULTIMEDIA BERBASIS WEB

Menurut Smaldino, et al.(2011) World Wide Web atau lebih dikenal dengan kata web, dimanfaatkan oleh dunia pendidikan dengan web based learning merupakan jenis pembelajaran elektronik atau Electronic Learning (elearning). Karakteristik-karakteristik e-learning menurut Wawan Laksito, 2015, adalah
1.    Interactivity (interaktivitas)
2.    Independency (kemandirian)
3.    Accessibility (Aksesibilitas),
4.    Enrichment (Pengayaan)

Contoh Pengaplikasian web media
Untuk mengaktifkan web media ini dilakukan dengan cara berikut.                                
a   .Klik Mozilla Firefox
b.     Ketikkan IP Address/webmedia pada Address Bar
c.    Tekan Enter,





Komentar